Saturday, April 29, 2017

5 pekerjaan unika yang cuma ada di indonesia

Banyak sekali jenis pekerjaan yang bisa ditemui di Indonesia. Mulai dari pekerjaan yang biasa sampai dengan yang nggak biasa. Ini dia jenis pekerjaan unik yang cuma bisa ditemukan di Indonesia.
1. Tukang parkir
Di Indonesia pekerjaan tukang parkir sudah menjadi pekerjaan yang wajar. Tetapi sebenarnya pekerjaan ini cuma bisa ditemui di Indonesia saja. Pekerjaan tukang parkir seringkali dilihat dari dua sisi. Kadang tukang parkir bisa menjadi penyelamat ketika seseorang mengalami kesulitan dalam memarkirkan kendaraan tetapi juga tukang parkir bisa menjadi orang yang menjengkelkan ketika tiba-tiba muncul entah darimana untuk meminta upah parkir.
2. Tukang Tukar Uang
Profesi yang satu ini ramai ditemukan menjelang hari raya Idul Fitri. Jika kita tidak sempat menukarkan uang ke Bank kita dapat menukarnya melalui orang ini. Biasanya tukang tukar uang akan menjajakan uang baru di pinggir jalan dalam berbagai pecahan mulai dari seribu hingga lima puluh ribu.
3. Ojek Payung
Kalau biasanya ojek mengantarkan orang dengan menggunakan motor, ojek yang ini menggunakan payung untuk mengantarkan pelanggannya. Biasanya ojek payung adalah sekumpulan anak-anak yang muncul di tempat ramai ketika hujan turun untuk menawarkan jasa peminjaman payung. Anak-anak ini akan mengantar pelanggannya ke tempat tujuan dengan payung yang dibawanya.
4. Pawang Hujan
Pekerjaan pawang hujan merupakan pekerjaan yang benar-benar hanya ada di Indonesia. Pawang hujan banyak ditemui pada acara-acara besar yang bertempatkan di luar ruangan. Kebanyakan penyelenggara acara menyewa jasa pawang hujan untuk membuat cuaca pada hari tersebut cerah. Hingga sekarang, pekerjaan ini masih memberikan banyak pertanyaan pada masyarakat Indonesia. Kamu percaya nggak?
5. Pelukis Titik Bakpao
Pekerjaan yang ini murni rekaan dari Edho Zell di video sketsa barunya. Memang setiap bakpao di Indonesia terdapat sebuah titik yang menjadi misteri bagaimana proses munculnya titik tersebut. Selain pelukis titik bakpao, ada beberapa pekerjaan-pekerjaan unik yang bisa kita temukan di video barunya Edho Zell!

No comments:

Post a Comment